Rumah Hebat Disabilitas mengadakan pembinaan PPKS sekaligus halal bihalal Hari Raya Idul Fitri 1444 H yang dihadiri oleh penyandang disabilitas baik tuna rungu wicara, tuna daksa, tuna netra, dan tuna grahita pada sabtu (13/5/2023).
Turut hadir dalam acara ini Kadinsos beserta seluruh jajarannya, Ketua DWP UP Dinas Sosial, National Paralympic Committee Indonesia (NPCI) Kota Pasuruan, dan Perwakilan Disparpora Kota Pasuruan.
Acara dibuka dengan pembacaan maulid diba’ dan hadrah al-banjari yang dipimpin oleh Ketua DMI, dilanjutkan dengan sambutan dari ketua Pertuni dan ketua Gerkatin, serta sambutan dari Kepala Dinas Sosial Kota Pasuruan.
“Kami di Dinas Sosial berusaha untuk melayani dengan sebaik-baiknya. Bapak/ ibu, serta teman-teman disabilitas agar bisa lebih berdaya, agar bisa lebih menghasilkan karya.” Ujar Kokoh Arie Hidayat, S.E., S.Sos., M.M.
Beliau mengatakan bahwa Dinsos terus berusaha supaya teman-teman disabilitas punya tempat yang lebih baik agar nantinya bisa menghasilkan karya yang baik pula. Salah satunya dengan memberi fasilitas Rumah Hebat Disabilitas yang digunakan sebagai Aula dan Sekretariat Rumah Hebat.
“Kita sangat berterima kasih kepada Dinsos, sekarang kita sudah punya aula dan sekretariat Rumah Hebat Disabilitas, ada juga kios-kios untuk memasarkan produk hasil kreatifitas teman-teman disabilitas.” Ungkap Mabrur, Ketua DMI Kota Pasuruan.
Acara selanjutnya adalah penyerahan penghargaan atlet berprestasi di ajang Keparprov Jawa Timur 2022 yang terhimpun dalam NPCI Kota Pasuruan dibawah naungan Disparpora Kota Pasuruan.
Di akhir acara, Kadinsos mengajak teman-teman disabilitas untuk sharing terkait Rumah Hebat Disabilitas, kemudian acara ditutup dengan doa bersama dan saling bersalam-salaman.