Berita
Trending

Jelang Lebaran, Kadinsos Sampaikan Permohonan Maaf Ke Seluruh Staf

Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Kepala Dinas Sosial, Kokoh Arie Hidayat bersama Ketua DWP UP Dinas Sosial, Retno Muhandari secara pribadi membagikan hampers lebaran bagi 47 staf Dinsos, 20 disabilitas, 28 pendamping PKH, dan 4 TKSK yang diselenggarakan di halaman kantor Dinas Sosial pada Jumat (5/4/2024).

Di hari terakhir sebelum libur cuti Hari Raya Idul Fitri ini, Kokoh meminta kepada seluruh staf, pendamping PKH, TKSK, hingga teman-teman disabilitas yang hadir untuk saling memaafkan apabila ada kesalahan saat berinteraksi satu sama lain.

“Saya beserta keluarga, beserta istri menyampaikan permohonan maaf saya apabila pada saat kita berinteraksi itu ada kesalahan-kesalahan baik yang disengaja maupun yang tidak disengaja. Kita semua saling memaafkan.” Ujar Kokoh.

Kokoh berharap semoga ibadah selama Bulan Ramadhan ini dapat diterima oleh Allah SWT dan memperoleh keberkahan sehingga kedepannya Dinsos dapat memberikan pelayanan semakin baik.

“Semoga nanti ibadah kita selama Bulan Ramadhan diterima oleh Allah SWT dan kita diberikan keberkahan setelahnya. Jangan sampai setelah Ramadhan, setelah hari raya tambah jelek, harus semakin bagus kita semua.” Ucapnya.

Kokoh menekankan bahwa di tahun 2024 ini Dinsos akan terus berupaya meningkatkan pelayanan terhadap PPKS (Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial) termasuk pelayanan kepada teman-teman disabilitas, orang terlantar, ODGJ, dan seluruh PPKS lainnya. Kokoh menghimbau kepada seluruh staf untuk lebih peka terhadap masyarakat sekitar yang membutuhkan pelayanan dari Dinsos.

“Kita melewati banyak hal di tahun 2023. Dan di tahun 2024 ini kita berusaha meningkatkan pelayanan termasuk ke teman-teman disabilitas. Berusaha meningkatkan pelayanan ke PPKS (Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial) termasuk orang terlantar dan ODGJ. Jadi ada banyak masyarakat disekitar kita ini yang sangat membutuhkan kepedulian kita semua terhadap mereka.” Katanya.

Kegiatan bagi-bagi hampers lebaran ini berjalan lancar. Kokoh mengatakan bahwa hampers lebaran ini secara pribadi disiapkan langsung oleh Ketua DWP UP Dinas Sosial, Retno Muhandari. Seperti tahun sebelumnya, seluruh staf Dinsos, Pendamping PKH, TKSK, hingga teman-teman disabilitas menerima hampers lebaran dengan suka cita.

Admin

DINAS SOSIAL KOTA PASURUAN JL. BALAI KOTA NO. 10, KEL. KANDANGSAPI, KEC. PANGGUNGREJO KOTA PASURUAN TELP/FAX (0343 - 423628 )

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button